PERTEMUAN GANJAR DENGAN ULAMA PUANG DI MAKASSAR



Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berkunjung ke Provinsi Sulawesi Selatan. Ia akan berada di Sulsel selama tiga hari.


Ganjar Pranowo tiba pukul 16.00 Wita di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar.


Kedatangannya langsung disambut oleh Ketua Kagama Sulsel sekaligus Guru Besar Universitas Hasanuddin, Prof Dr Farida Patittingi.


 Ganjar Pranowo langsung sowan ke kediaman Habib Syekh Sayyid Abd Rahim Assegaf Puang Makka, di Jl Baji Bicara, Kecamatan Mamajang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.


Ganjar tampak memakai baju kemeja putih dipadu kopiah.

Pertemuan tampak cair. Ganjar Pranowo tampak tertawa bersama Puang Makka.


Kedatangan orang nomor satu Pemprov Jateng itu datang dalam rangka memenuhi undangan pesta pernikahan putri Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto. Tidak sedikit warga meminta foto bersama.


Sejumlah aparat kepolisian dan TNI turun tangan mengawal Ganjar di tengah kerumunan warga untuk bisa naik ke mobil.


"Terima kasih, terima kasih semuanya," kata Ganjar kepada warga sebelum naik ke atas mobil.Dalam lawatan ke Makassar, Ganjar rupanya ingin mencicipi kuliner khas Kota Makassar.


Dalam unggahan twitternya, Ganjar meminta pendapat usulan makanan khas Kota Anging Mammiri."Selamat sore Makassar, ada rekomendasi kuliner yang mantap," tulisnya.

0 Response to "PERTEMUAN GANJAR DENGAN ULAMA PUANG DI MAKASSAR"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel