AJAKAN GANJAR TERHADAP FORUM OSIS JATENG

 



Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengajak Forum OSIS Jawa Tengah untuk berpartisipasi dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) yang akan datang. 


Ganjar ingin mendengar langsung aspirasi dan ide dari pelajar, sekaligus memberikan ruang pembelajaran tentang perencanaan pembangunan daerah.


“Jadi Forum OSIS ini tanya, bagaimana bisa mendapatkan pemahaman tentang perencanaan pembangunan. Saya sampaikan, kamu ikut Musrenbang saja, langsung kamu bisa ikut merasakan,” kata Ganjar.


Ganjar bahkan langsung menginstruksikan

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah yang ikut mendampingi saat audiensi, agar menindaklanjuti ajakannya itu. Ganjar berharap, keikutsertaan Forum OSIS dalam Musrenbang, dapat memberikan pengalaman dalam banyak hal. Pelajar dilatih berpikir secara holistik dan menentukan skala prioritas.


“Harapannya mereka menjadi tahu. Mereka akan berani mengusulkan ide, harapan, dan aspirasi. Lalu mendengarkan orang lain, sehingga mereka akan belajar berpikir lebih holistik dan lebih komprehensif, sehingga mereka bisa menentukan skala prioritas. Mereka punya cara pembelajaran yang cepat karena itu learning by doing,” kata Ganjar.


Selain mengajak ikut Musrenbang, kedatangan Forum OSIS Jawa Tengah itu untuk menyampaikan sejumlah program. Di antaranya tentang keinginan untuk banyak mendapatkan pelatihan dan sharing session. Juga program terbaru yang mereka gagas, yakni leadership project yang melibatkan ribuan Ketua OSIS terbaik.


“Saya senang mereka cukup aktif. Mereka ingin mendapatkan sharing sessions bagaimana soal kepemimpinan, manajemen, dan communication skill. Maka saya titipkan kepada anak-anak muda ini untuk terus berlatih,” ungkap Ganjar.


Obrolan tersebut juga membahas bagaimana cara pelajar membangun integritas sejak dini. Misalnya, tentang pungutan biaya study tour, atau biaya untuk mengadakan kegiatan di sekolah.

0 Response to "AJAKAN GANJAR TERHADAP FORUM OSIS JATENG"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel